Cara Membuat Coklat Sederhana

Cara Membuat Coklat Sederhana


Kadang kita suka gemas melihat berbagai bentuk coklat yang dijual dalam berbagai macam bentuk, warna, rasa dan cara pengemasan yang tidak kalah menarik. Jika ditekuni, membuat coklat bisa menjadi usaha sampingan kamu yang bisa kamu mulai dari rumah.

Membuat coklat sendiri tidak perlu biaya yang terlalu mahal, kita dapat menyesuaikannya dengan keuangan sendiri. Dan tentunya, jika kita dapat meracik coklat itu mulai dari rasa, warna dan pengemasannya yang unik, bukan tidak mungkin coklat akan menjadi jalan usaha kamu sendiri.

Untuk kamu yang masih sangat pemula dalam membuat coklat bisa mencoba resep sederhana ini:

1.Sediakan Coklat Batangan
   Coklat batangan disini bisa kamu beli di supermarket atau pasar. Ada berbagai merk coklat        batangan. Coklat yang pernah saya gunakan adalah Merk Marley dan Colatta. Tanyakan         saja pada penjual dan kamu bebas memilih merk coklat yang sesuai dengan keinginan kamu

2. Cetakan
    Sediakan cetakan coklat sesuai selera kamu

3. Isian. (alternatif)
    Kamu bisa menambahkan kacang, kismis atau selai di dalam coklat bikinan kamu

Cara membuat :

1. Lelehkan coklat

  •     Ada beberapa cara melelehkan coklat. Cara pertama adalah menggunakan panci. Panci yang di gunakan adalah panci yang biasa untuk memasak mie. Masukkan air secukupnya di dalam panci, lalu letakan mangkok yang sudah berisi coklat di atasnya (gunakan mangkok beling atau stenlis). Panaskan panci dengan api kecil. Usahakan, jangan sampai ada air yang masuk kedalam mangkuk yang berisi coklat. Karena akan mempengaruhi kualitas rasa. Sebelumnya, coklat harus diiris-iris atau dipotonh tipis agar memudahkan saat pelelehan.

  • Melelehkan coklat dengan Magicom (recomended, saya prefer cara ini) cukup potong coklat kecil-kecil, masukkan ke dalam plastik dan steam di dalam magicom. Tidak sampai 5 menit, Taadaaaa coklatnya sudah meleleh sempurna. Dan mudah untuk di cetak!
2. Cetak coklat

Setelah coklat leleh siap, silahkan siapkan cetakan berserta isiannya. Kamu dapat mengatur sendiri sesuai selera bagaimana kamu ingin mengisi dan mencetaknya. Pastikan coklat yang masuk ke dalam cetakan itu padat, hingga tidak menyisakan lobang keropos saat coklat telah jadi. Ketuk-ketuk cetakan perlahan, untuk memastikan jika coklatnya padat. Jika kamu melelehkan coklat dengan Magicom, akan lebih mudah dan resiko coklat keroposnya minim karena coklatnya meleleh sempurna.

3. Selesai

Setelah semua coklat telah berada di dalam cetakan, tunggu hingga dingin. Baru setelah itu dapat di masukan ke dalam freezer atau lemari es. Dan saat coklat telah benar-benar keras kamu dapat mengeluarkannya dari cetakan dan memindahkannya.


Bagaimana mudah 'kan? Kamu bisa coba sendiri dirumah. Jangan lupa share pengalaman kamu membuat coklat di kolom komentar yaaa :)

Comments

Popular Posts